30 Agu 2012

Membuat Efek Glow dan Soft Menggunakan Photoshop


Cara membuat efek glow dan soft pada gambar atau foto seperti preview diatas, sangat mudah bagi anda yang baru memulai mendalami Photoshop. Efek glow sendiri adalah suatu objek atau gambar yang terang serta seolah-olah memancarkan cahaya. Glowing efect atau efek glow sering digunakan para desainer untuk memperindah tampilan gambar atau foto tersebut. Untuk membuat gambar diatas mari kita simak tips dari Omphe Studio.

STEP 1
Buka file foto atau gambar yang akan anda kerjakan, tekan Ctrl+O selanjutnya duplikat layer dengan menekan Ctrl+J seperti gambar dibawah.


STEP 2
Pada Layer 1 tekan Ctrl+Shift+U untuk membuat efek gambar hitam putih dan ubah layer mode menjadi Hard Light


STEP 3
Selanjutnya tekan pada tab Filter > Blur > Gaussian Blur


STEP 4
Tips terakhir isikan Radius Gaussian Blur sebesar 10 pixels, seperti gambar dibawah.




Dan hasil akhir seperti ini:


Demikian tips membuat efek glow dan soft pada foto anda. Ingin sharing silahkan melalui kolom komentar, dan mari kita belajar bersama. Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...